Solusi Momok Bagi Wanita Gemuk, Laser Sedot Lemak

Seiring dengan makin maraknya orang di jaman sekarang untuk menyantap makanan secara  instan, seperti makan cepat saji, yang secara tidak langsung membawa akibat buruk bagi kesehatan Anda, yaitu makin menumpuknya lemak jahat dalam tubuh Anda. Beragam cara dicari agar seorang yang mengalami obesitas atau kegemukan dapat mencapai kondisi berat tubuh yang ideal kembali. Mulai dari diet rendah lemak, diet garam, hingga metode sedot lemak. Metode sedot lemak yang terkini adalah metode yang menggunakan laser atau sering kali disebut sebagai laser lyposection. Langkah ini lebih cocok dan lebih disukai oleh para penyandang obesitas yang takut menjalani operasi maupun bagi kalangan gemuk yang tidak suka ada bekas sayatan operasi. Dapat juga digunakan dan diterapkan pada wanita yang menginginkan bentuk tubuhnya menjadi ideal dan proporsional kembali.

Portal Bisnis Bersama :: Solusi Momok Bagi Wanita Gemuk, Laser Sedot Lemak

Apa itu Laser Sedot Lemak ?


Proses operasi sedot lemak dengan menggunakan sinar laser benar benar tidak meninggalkan bekas, karena sinar laser  hanya menembak pusat pusat lemak yang tertentu di dalam tubuh Anda. Cara ini dipandang cukup  aman , karena lemak hasil tembakan akan disekresikan  atau dikeluarkan bersama air seni maupun  keringat Anda, setelah melalui proses pengolahan di dalam ginjal Anda, sehingga aman pada saat dikeluarkan sebagai sisa dari dalam tubuh Anda. 

Alat ini bekerja dengan cara memanfaatkan sinar laser dengan menciptakan sebuah luka bakar di permukaan dari kulit Anda, khususnya di sekitar lokasi yang akan disedot. Luka ini akan merangsang tubuh Anda untuk melepaskan kandungan kolagen dari dalam tubuh  Anda, sehingga jaringan  kulit yang baru akan tumbuh kembali, yang pada saat yang bersamaan kulit akan mengencang kembali.

Perbedaan utama dengan sedot lemak biasa , terletak pada bagaimana cara  sedot hasil akhirnya. Dimana proses yang manual, lemak langsung  disedot dengan menggunakan pena spesial. Lemak yang disedot masih dalam bentuk pejal/ padat. Sebaliknya dengan sistem laser, lemak  yang akan dikeluarkan/disedot diencerkan terlebih dulu, lalu disedot menggunakan alat sedot yang sama.

Kelebihan Laser Sedot Lemak


Kelebihan menyedot lemak dengan menggunaklan cara ini, adalah meningkatnya kekencangan dari kulit Anda , karena tidak adanya bekas sayatan pada permukaan kulit Anda akibat luka sayat pisau bedah operasi. Luka terbesar yang ditinggalkan operasi sedot lemak jenis ini adalah berupa sebuah lubang berdiameter tiga sampai lima milimeter. Sangat minim mengeluarkan darah, bahkan kalau boleh dibilang tidak ada darah sama sekali, karena sinar  laser yang digunakan untuk menembak sekaligus pada saat yang bersamaan akan menutup kapiler darah Anda. Jangankan kata luka sayat, daraaah, bahkan lebam saja tak ada . Sangat praktis bukan ? Prosesenyapun tidak berlangsung lama, hanya setengah jam, dimana Anda bisa langsung melanjutkan aktifitas Anda kembali, setelah perawatan sebentar.

Proses sedot lemak dengan menggunakan laser ini juga ternyata dari penelitian dianggap cocok bagi penderita penyakit gula atau diabetes, penderita penyakit jantung, maupun penderita tekanan darah tinggi atau hypertensi.. tentu saja didahului dengan proses pemberian obat yang tertentu agar dapat dan aman pada saat ditembak laser.

Nah keputusan terakhir tetap terletak pada diri Anda…!


Share on Google Plus

About Unknown

Selamat datang di Portal Bisnis Bersama Temukan berbagai info menarik dan asik untuk di simak,Kami memberikan semua informasi menarik, terupdate, dan yang sedang banyak di bicarakan saat ini
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar