Beberapa Manfaat Pepaya Untuk Kesehatan

Buah yang memiliki nama latin carica papaya adalah buah pepaya yang masuk ke dalam famili cariceae. Buah pepaya sebenarnya bukan buah asli Indonesia, karena tanaman pepaya sebenarnya berasal dari daerah meksiko dan buah pepaya biasanya ditanam di pekarangan rumah seseorang atau bahkan di kebun. Buah pepaya yang mentah berwarna hijau dan rasanya pahit namun buah pepaya yang sudah matang maka warnanya berwarna kuning atau bakan orange.

Beberapa Manfaat Pepaya Untuk Kesehatan :: PortalBisnisBersama


Pepaya merupakan buah ekonomis dan mudah di dapat, hal ini dikarenakan buah pepaya mudah dijumpai dan bukan termasuk buah yang langka. Meski pepaya termasuk buah yang mudah di dapat dan tergolong murah, namun Anda tidak boleh memandangnya sebelah mata. Ternyata pepaya memiliki berbagai macam manfaat, entah itu untuk kecantikan maupun untuk kesehatan.

Pepaya memiliki beberapa nutrisi, yang paling banyak adalah kandungan vitamin A nya, selain itu pepaya juga memiliki kandungan vitamin B, vitamin C, riboflavin, nitacin, kalsium, kalori, zat besi, fosfor, kalium, lemak, karbohidrat dan protein. Banyak sekali bukan kandungan nutrisi yang ada di dalam buah pepaya, oleh sebab itu bagi Anda yang ingin sehat setiap hari jangan lupa untuk selalu menyediakan buah ini di rumah Anda. Untuk menjadi sehat itu tidak perlu mahal bukan?

Berkat nutrisi yang ada di dalam buah pepaya, buah pepaya menjadi buah yang paling banyak dicari karena manfaatnya bagi kesehatan. Berikut ini ada beberapa macam manfaat buah pepaya untuk kesehatan  tubuh manusia :

  1. Bermanfaat  menyembuhkan dari gangguan pencernaan seperti sembelit, buah pepaya memiliki kandungan enzim  yang bernama papain dan memiliki kandungan serat yang tinggi. Serat dipercaya dalam membantu mengobati terganggunya pencernaan, serat juga banyak akan ditemui pada sayur dan agar-agar. Gangguan pada daerah lambung dan beberapa gangguan yang berkaitan dengan pencernaan misalnya saja seperti kesulitan dalam  BAB atau sembelit juga dapat diatasi dengan buah pepaya. Tak hanya itu, pepaya juga sangat berkhasiat untuk mencegah adanya penyakit wasir pada tubuh Anda.  Banyak Penelitian juga mengatakan jika manfaat  enzim bernama papain yang terkandung di dalam  buah pepaya bisa menghilangkan parasit di dalam usus yang bisa mengganggu aktivitas pencernaan  makanan  di dalam usus.
  2. Terhindar dari penyakit flu  flu, manfaat vitamin C  yang ada di dalam buah pepaya bisa berfungsi untuk meningkatkan kekebalan tubuh manusia dan bisa menghalangi beberapa penyakit seperti pilek, batuk dan yang paling menakjubkan adalah buah pepaya adalah buah anti kanker.
  3. Ginjal tetap sehat, selain daging buahnya yang lezat dan bermanfaat bagi tubuh, ternyata biji dari buah pepaya memiliki zat penting untuk kesehatan. Biji dari buah pepaya memiliki zat yang disebut dengan flavonoid dan phenotic, merupakan  zat  yang memiliki peran  aktif untuk memelihara ginjal Anda tetap sehat.
  4. Memperkuat daya penglihatan, ketika Anda bermasalah dengan kesehatan mata seperti minus, slinder dan mata plus, sebaiknya Anda rajin untuk mengkonsumsi pepaya. Buah pepaya memiliki kandungan betakaroten yang tinggi sama halnya dengan buah semangka.



Share on Google Plus

About Unknown

Selamat datang di Portal Bisnis Bersama Temukan berbagai info menarik dan asik untuk di simak,Kami memberikan semua informasi menarik, terupdate, dan yang sedang banyak di bicarakan saat ini
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar