Menguak Kesuksesan Denny Sumargo

Siapa yang tak kenal artis sekaligus aktor tampan Denny Sumargo? Berkat film yang dibintanginya, 5 cm lalu, aktor berusia 32 tahun ini semakin terkenal lewat filmnya tersebut. Pria yang lahir pada tanggal 11 Oktober 1981 di Luwuk, Banggai, Sulawesi Tengah merupakan atlet basket yang pernah bermain untuk tim satria muda. Setelah kepindahannya ke Jakarta pada tahun 2000 silam, Denny sempat bergabung dengan klub Aspac dan tim Satria Muda dengan posisi sebagai Shooting Guard atau Small Forward. Denny yang juga sangat menggemari Michael Jordan dan Kobe Bryant ini memang memiliki cita-cita menjadi atlet basket yang profesional.

Menguak Kesuksesan Denny SumargoPria berdarah Minangkabau - Tionghoa ini merupakan anak dari pasangan Meiske Sumargo, keturunan Tionghoa dan beragama Katolik dan Nazaruddin yang beragama Islam. Lalu ayah dan ibu nya bercerai saat Denny masih berada dalam kandungan. Disinilah kisah hidup Denny yang pahit dimulai. Dia dan ibunya sempat hidup berpindah-pindah karena neneknya tidak menerima kehadiran mereka berdua di rumahnya.

Meskipun memiliki kehidupan pahit seperti itu, Denny Sumargo tidak ingin menyerah dalam hidupnya dan memutuskan untuk menjadi atlet basket. Sejak duduk di kelas dua SMA, Denny sudah berlatih basket dan bergabung dengan klub Viking Makassar. Dia berhasil menjuarai turnamen IBL pada tahun 2006 di Yogyakarta mengalahkan Aspac Putra Riau. Denny merupakan pemain basket yang handal dan sangat berbakat. Pria yang gemar membaca buku dan menonton film ini sering mengikuti berbagai kejuaraan Nasional dan Internasional. Karirnya yang gemilang di dunia basket dibuktikan dengan menjadi juara pada peringkat 4 SEABA di Manila pada tahun 2001, peringkat ke 7 pada ABC champions di Dubai, juara turnamen Kobatama di Surabaya pada tahun 2002 dan mendapatkan peringkat 12 saat pertandingan bola basket Asia di Jepang. Berkat prestasi-prestasi yang pernah di raihnya, dia menjadi simbol Liga Bola Basket Indonesia pada tahun 2008 dan menjadi bintang iklan yang bertaraf Internasional.

Tidak hanya sampai disitu, Denny Sumargo pun mulai menjejaki langkahnya di dunia akting dengan membintangi berbagai judul film. Beberapa film yang pernah dibinttanginya antara lain film berjudul Hattrick yang rilis pada tahun 2002, film 5 cm yang sukses pada tahun 2012, Berlian Si Etty tahun 2013, 308 yang juga rilis pada tahun 2013 dan Mall Klender tahun 2013. Film horror pertamanya yang berjudul 308 pada tahun 2013 kemarin ternyata berkesempatan untuk diputar di Amerika. Denny pun bangga dan berharap ada sutradara yang menawarinya bermain film Hollywood. Saat itu, Denny pun berniat untuk mengenalkan perannya di film-film yang pernah dibintanginya untuk menawarkan diri menjadi aktor Hollywood. Tidak hanya dunia basket yang membawanya ke kancah Internasional, namun Denny pun juga ingin membawa bakat aktingnya hingga ke kancah Internasional.


Share on Google Plus

About Unknown

Selamat datang di Portal Bisnis Bersama Temukan berbagai info menarik dan asik untuk di simak,Kami memberikan semua informasi menarik, terupdate, dan yang sedang banyak di bicarakan saat ini
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar