Memberikan pendidikan pada sang buah hati bukan terletak pada bunda saja, tetapi ayah juga mempunyai andil didalamnya. Sebab keduanya adalah panutan bagi sang buah hati. Untuk itu, memperbaiki hubungan ayah dengan si kecil ini penting. Kenapa? Supaya si kecil bisa terjalin hubungan yang erat dengan ayahnya bukan hanya sang ibu saja. Karena dekat dengan ayah berdampak baik bagi perkembangan si kecil. Diantaranya manfaat yang akan diperoleh jika buah hati dekat dengan ayah adalah mudah bersosialisasi, memiliki kecerdasan intelegensi, tabah dalam menghadapi konflik, dan jauh dari minuman keras. Lalu bagaimana caranya agar si kecil ini bisa dekat dengan ayahnya? Berikut ini ulasannya. Jangan lupa pelajari juga cara pintar mendidik anak agar tidak bandel.
Beberapa trik mempererat hubungan ayah dengan buah hati
Buat Jadwal
Sebagian besar ayah beranggapan bahwa mengasuh buah hati itu merepotkan, sehingga antara ayah dan buah hatinya jarang menghabiskan waktu untuk bersama. Pemikiran yang seperti ini bukan jalan keluar yang dibenarkan. Sebab si kecil ini membutuhkan sosok Anda disampingnya untuk memberikan rasa tenang dihatinya. Nah, untuk itu dalam mengasuh anak luangkan waktu ayah minimal seminggu sekali.
Menyentuhnya
Seorang anak tidak hanya membutuhkan sentuhan dari sang bunda saja, tetapi juga dari ayahnya. Karena sentuhan tersebut mempunyai pengaruh yang sangat besar untuk perkembangan mental anak. Nah, oleh karena itu sesibuk apapun Anda melakukan aktivitas di kantor sempatkan untuk mencium, memeluk atau menggendong walau hanya sebentar. Dengan begitu si kecil akan merasa bahwa Anda sangat peduli padanya.
Baca juga : Bagaimana Cara Mendidik Anak Agar Tidak Cengeng?
Bermain bersama
Mengajak si kecil bermain bersama selain bisa meningkatkan kecerdasan emosionalnya, tetapi juga bisa mempererat hubungan Anda dengannya. Nah, agar ayah bisa dekat dengan si kecil, ajaklah si kecil main bersama yang belum dilakukan dengan bundanya. Misalnya, sang bunda jarang mengajaknya main bola. Sekarang tugas ayah mengajak si kecil bermain bola, sehingga si kecil ini akan menunggu saat-saat tersebut bersama ayahnya. Oleh karena itu, jangan sampai mengecewakannya.
Nah, itulah tadi beberapa tips mempererat hubungan ayah dengan buah hati yang dapat Anda terapkan. Semoga informasi yang kami berikan diatas mengenai tips mempererat hubungan ayah dengan buah hati bermanfaat. Selamat mencoba!
0 komentar:
Posting Komentar