Vocaloid Program Yang Bisa Bernyanyi

Vocaloid Program Yang Bisa Bernyanyi

oleh : Portal Bisnis Bersama



Di zaman teknologi yang semakin berkembang ini manusia dapat membuat sesuatu teknologi yang dulunya di anggap tidak mungkin dan sekarang menjadi mungkin. Begitu pula dengan membuat suara manusia dapat berbicara di komputer dengan cara mengetik front yang di input awalnya orang-orang menganggap hal tersebut mustahil tapi semakin tahun anggapan tersebut di patahkan. Menjadi sifat manusia yang selalu merasa kurang membuat ilmu mereka selalu berkembang lebih dari sebelumnya, dulunya suara yang dapat keluar dalam komputer tersebut terasa sangat kaku kemudian menjadi lebih suara realitas manusia. Namun Bagaimana dengan bernyanyi, bernyanyi sangat berbeda dengan berbicara pada suara bernyanyi terdapat berbagai nada yang membuat suara tersebut enak untuk di dengar.

Apa itu Vocaloid

Yamaha menjawab impian tersebut yamaha membuat sebuah program bernama Vocaloid. Vocaloid sendiri sebetulnya hanya sebuah program yang penampilannya sendiri hanya terpapar tuts-tuts piano, sebuah vocaloid tidak dapat bekerja tanpa voicebank yaitu sebuah file yang menyimpan suara. Untuk membuat voicebank sendiri  tidak dapat sembarangan. Jadi Vocaloid dan voicebank tidak dapat terpisahkan. Untuk membuat suara tersebut bernyanyi Anda dapat memasukan teks-teks di tuts tersebut tentu dengan nada yang benar . Program ini mudah digunakan seperti bermain nada dengan piano saja namun nada tersebut di ganti dengan huruf yang  nantinya dapat saling menantu menjadi lirik yang indah. Tidak hanya mengubah nada menjadi teks vocaloid sendiri dapat memberikan beberapa sentuhan pada suara tersebut seperti vibrator na falseto.

Pada awalnya Vocaloid hanya dapat digunakan dengan lafal bahasa Jepang namun semakin banyak yang memakai program ini voicebank yang ada menjadi ada beberapa banyak pilihan seperti bahasa Inggris,bahasa Spanyol dan berbagai bahasa Asing lainnya. Perkembangan program ini sendiri selalu dilakukan oleh Yamaha sampai saat ini Vocaloid yang terbaru di jual adalah vocaloid 3. Walaupun masih banyak yang menggunakan Vocaloid 2 karena program ini menjadi terkenal saat penjualan vocaloid 2. Vocaloid 3 sendiri mempunyai kualitas yang lebih dari vocaloid 2 suara yang di hasilkan menjadi lebih realitas seperti orang bernyanyi. Dan pada vocaloid 3 ini makin banyak karakter voicebankvocaloid yang bisa dibeli.

Vocaloid yang mendunia

Penggunaan Vocaloid sekarang banyak digunakan oleh para musisi yang bekerja di balik layar. Setiap voicebank sendiri mempunyai karakter anime sendiri-sendiri dengan ciri khas suara yang berbeda-beda. Contohnya seperti Hatsune Miku yang sekarang menjadi sangat terkenal di dunia maya karena vocaloid menjadi terkenal suara dan karakter tersebut. Sebetulnya suara vocaloid berasal dari suara manusia namun kemudian di kemas dalam voicebank agar dapat direkayasa sesuka hati di main program vocaloid.Mungkin beberapa orang menganggap vocaloid sama dengan bandGorilaz yang merupakan band Amerika karena sama-samma menggunakan kartun untuk visual dari diri mereka. namun sangat berbeda karena vocaloid memang benar-benar menggunakan software. Band Gorilaz hanya menggunakan kartun untuk pencitraan dan suara mereka langsung dari suara manusia yang di rekam di studio.


Share on Google Plus

About Unknown

Selamat datang di Portal Bisnis Bersama Temukan berbagai info menarik dan asik untuk di simak,Kami memberikan semua informasi menarik, terupdate, dan yang sedang banyak di bicarakan saat ini
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar