Madu, Warisan Al-Quran Sepanjang Masa

Madu, Warisan Al-Qur'an Sepanjang Masa

oleh : Portal Bisnis Bersama



Cuplikan salah satu ayat Alquran,QS. An-Nahl: 69 , yang menyebutkan khasiat madu yang tak dapat diragukan lagi. Coba Anda teliti lagi, berapa banyak mrk obat-obatan bahkan hingga make up yang menggunakan madu sebagai bahan dasarnya. Semua itu membuktikan bahwa khasiat madu untuk kesehatan memang sudah diakui oleh seluruh dunia tak terkecuali masyarakat muslim saja. Selain khasiatnya tak diragukan lagi, madu adalah jenis bahan alam yang tidak ada habisnya. Banyak jenis binatang hingga serangga yang dinyatakan masuk dalam golongan krisis karena mulai langkah. Tetapi pernahkah Anda mendengan lebah mulai masuk golongan serangga langkah? Sejak jaman pertama ditemukannya lebah saya rasa lebah selalu dalam jumlah yang aman dari golongan langkah meskipun telah diburu ribuan mahluk dibumi yang tak hanya manusia tetapi juga binatang lain yang mengkonsumsi madu.

Nah, untuk mengetahui lebih detailnya bagaimana madu dan apa saja khasiatnya bagi kesehatan kita, yuuk.. kita sama-sama simak bahasan berikutnya.

Madu, Hasil Terbaik Dari Lebah

Lebah, merupakan serangga paling istimewa dibandingkan dengan serangga lainnya. Tak heran jika lebah menjadi salah satu nama surat dalam al-Quran, yaitu surat An-Nahl yang artinya adalah lebah. Jelas manfaat utama yang bisa diambil dari lebah adalah madunya. Madu merupakan cairan yang mempunyai sirup namun lebih kental dan mempunyai rasa yang manis. Lebah dapat mengahasilkan madu dari kerja kerasnya mengumpulkan nektar atau sari bunga yang diproduksi dari bunga-bunga yang sedang bermekaran. Lebah bisa membadakan mana nektar yang bisa diambil dan belum layak ambil, lebah juga bisa membedakan jenis ektar yang terkandung dalam bunga yang berbeda-beda. Dalam kata lain lebah telah menyeleksi dari sekian puluh ribu bunga yang bermekaran dan memilahnya untuk mengahasilkan madu terbaik.

Madu Sebagai Obat

Madu bukan hanya nikmat ketika diminum namun didalam madu kaya akan manfaat didalamnya terutama dalam bidang kesehatan. Madu memiliki kandungan gizi yang amat tinggi misalnya fruktosa, glukosa, sukrosa, tepung sari, vitamin A, vitamin B1, antibiotik, dan masih banyak lainnya, sehingga banyak orang mengkonsumsinya sebagai obat.

Meskipun mempunyai rasa manis yang sama dengan gula pasir, akan tetapi perlakuan tubuh manusia terhadap madu sangatlah berbeda. Dalam tubuh, madu diproses langsung menjadi glukogen. Dalam beberapa penelitian madu juga bisa dijadikan sebagai obat pencegahan (antibiotik) terhadap pengidap kanker. Oleh karena itu banyak obat-obatan yang memakai bahan dasar madu.

Banyaknya kandungan yang terdapat dalam madu menjadikannya sebagai penawar segala penyakit. Bahkan rasulullah pun menjadikan madu sebagai obat utama dari segala macam penyakit sebagaimana dalam sabdanya “madu adalah penyembuh bagi segala jenis penyakit dan al-Quran adalah penyembuh bagi semua kekusustan fikiran”.

Nah, sudah terbukti bukan? Maka dari itu tak perlu susah lagi mencari obat yang dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit karena sudah disediakan oleh Allah pencipta alam semesta.

Baca Juga : Air Wudlu, Air Suci Nan Menyehatkan

Share on Google Plus

About Unknown

Selamat datang di Portal Bisnis Bersama Temukan berbagai info menarik dan asik untuk di simak,Kami memberikan semua informasi menarik, terupdate, dan yang sedang banyak di bicarakan saat ini
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar