Di zaman yang sudah sangat maju ini, teknologi merupakan hal yang sangat berkembang dan pasti akan terus dikembangkan oleh manusia. Namun apakah teknologi yang dikembangkan tersebut selalu memberikan efek positif bagi manusia, atau memiliki efek negatif?. Kali ini Portal Bisnis Bersama akan membagikan sedikit informasi tentang 3 teknologi yang berbahaya bagi manusia.
1. Mobil Otomatis
Bukan hal yang asing bagi telinga kita tentang mobil yang berjalan sendiri tanpa dikemudikan. Ya, itulah mobil otomatis, yaitu sebuah teknologi dalam bidang otomotif yang memanjakan pengendaranya dengan duduk santai tanpa perlu bersusah mengendarai mobil tersebut. Bahkan perusahaan besar seperti google pun saat ini sedang melakukan uji coba mobil otomatis ini.
Tetapi apakah anda pernah berpikir tentang bahayanya bagi manusia? Ingatlah bahwa itu merupakan ciptaan manusia yang memiliki banyak kekurangan. Bukankah mobil tersebut dikendalikan oleh mesin? dan kita tahu bahwa sepandai apa pun otak mesin, lebih pandai otak manusia. Karena manusialah yang menciptakan mesin tersebut. Oleh karenanya, mobil otomatis ini berpotensi untuk mengalami kesalahan teknis sehingga menyebabkan kecelakaan yang memakan korban jiwa.
2. Pesawat Tanpa Awak
Dalam perang Amerika - Afganistan, Amerika telah menggunakan pesawat tanpa awak untuk menyerang musuhnya. Karena dengan demikian akan mengurangi korban jiwa dari pihak Amerika. Oleh karena itu, saat ini pesawat tanpa awak sudah sering digunakan dalam perang.
Pesawat tanpa awak ini dapat berbahaya ketika jatuh ketangan orang yang salah. Karena teknologinya yang sudah sangat tinggi, bagaimana jika pesawat ini digunakan untuk membunuh orang tak bersalah oleh teroris. Atau mungkin digunakan oleh israel untuk menyerang Gaza? Na'uzubillah.
3. Google Glass
Pasti anda sudah tidak asing dengan google glass. Google glass merupakan produk yang siap dipasarkan oleh google. Kelebihan dari kacamata berteknologi tinggi ini adalah dapat merekam video dan foto hanya dengan perintah suara. Bahkan dapat mengenali wajah seseorang.
Tetapi, di beberapa restoran, pemakaian google glass ini dilarang dengan dalih mengganggu privasi para pengunjung. Kacamata ini juga di anggap sebagai perangkat yang dapat digunakan untuk memata - matai.
Google melarang pemakaian kacamata ini pada anak yang berusia di bawah 13 tahun karena memiliki potensi untuk mengganggu penglihatannya. Oleh karenanya, ada kekhawatiran bahwa teknologi canggih ini dapat merusak mata.
Itulah 3 teknologi yang memiliki potensi membahayakan bagi manusia. Memang teknologi adalah hal yang sangat di kembangkan saat ini. tetapi kita juga harus memikirkan tentang efeknya dalam berbagai hal. Dalam hal positif, maupun hal negatif.
0 komentar:
Posting Komentar